Kasdim 0306/50 Kota Hadiri Doa Bersama Lintas Agama dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-78 di Mapolres 50 Kota

Limapuluh Kota, RSN- Pelaksanaan acara doa bersama Lintas Agama dalam rangka hari Bhayangkara ke-78 di Mapolres 50 Kota terlaksana dengan khidmat pada Jum'at malam (28/6/2024). Demikian rilis informasi yang diterima redaksi dari Penerangan Kodim 0306/50 Kota pada Sabtu, 29 Juni 2024.

Disebutkan "dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), menggelar doa bersama lintas agama di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jumat (28/6/2024) malam."

"Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0306/50 Kota Mayor Inf Edi Arman menghadiri kegiatan tersebut secara daring bertempat di Aula Mapolres 50 Kota."

"Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Forkopinda kabupaten 50 Kota dengan mengangkat tema,"Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas."

"Do’a Bersama ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si melalui Zoom Meeting yang terhubung dengan Lapangan Bhayangkara Mabes Polri."

"Kehadiran kedua pimpinan tertinggi Polri dan TNI ini menandai betapa pentingnya acara ini sebagai upaya memohon perdamaian, keamanan, dan stabilitas di seluruh wilayah Republik Indonesia."

"Dalam sambutannya melalui zoom meeting, Kapolri menyampaikan terima kasih kepada seluruh personel Polri atas dedikasi dan pengabdiannya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Ia juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersatu padu dalam membangun bangsa dan negara."

"Doa bersama ini bertujuan untuk mewujudkan rasa syukur atas nikmat dan karunia yang telah diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa, memohon keselamatan dan kelancaran dalam melaksanakan tugas-tugas Polri, memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa serta mewujudkan Kamtibmas yang kondusif diseluruh wilayah Indonesia."

"Sementara itu Kasdim 0306/50 Kota Mayor Inf Edi Arman dalam keterangannya selepas kegiatan turut menyampaikan ucapan selamat selamat kepada korps Bhayangkara yang telah berusia 78 tahun, dan tentunya kedepan Bhayangkara Indonesia dalam hal ini Polri akan semakin presisi dan mendapat kepercayaan di hari masyarakat."

"Dirinya berharap, soliditas dan sinergi antara TNI dan Polri dapat berjalan baik sesuai dengan harapan berbagai pihak. Seperti yang sudah dibangun TNI Polri tidak terkecuali di Kabupaten 50 Kota. Soliditas dan sinergi yang ditunjukkan di berbagai event, baik dalam kegiatan-kegiatan pengamanan pemilu maupun tugas-tugas kemanusiaan, ucap Kasdim."

"TNI akan terus mendukung moto dan program dari bapak Kapolri, menjadikan Kepolisian Republik Indonesia Profesional, Modern dan terpercaya. Insha Allah semuanya bisa terlaksana dengan dukungan TNI dan seluruh masyarakat Indonesia, pungkas Mayor Inf Edi Arman."

Pewarta: F. Malin Parmato / rilis

Lebih baru Lebih lama